Jumat, 28 Juni 2013

MARK WEBBER

AKHIR MUSIM BALAP F1 MARK WEBBER
AKAN PENSIUN



Pebalap Red Bull Racing, Mark Webber mengonfirmasi akan meninggalkan Formula 1 akhir musim ini. Pebalap Australia berusia 36 tahun ini akan beralih ke Kejuaraan Le Mans 2014 bersama Porsche.

Keputusan Webber ini akan mengakhiri karirnya di F1 selama 12 tahun, di mana tujuh tahun di antaranya ia habiskan bersama Red Bull Racing. Ia pun mengaku merasa terhormat bergabung dengan Porsche.


"Porsche telah menggoreskan sejarah dalam dunia balap. Mereka memiliki teknologi dan performa di level tertinggi. Saya sangat menantikan tantangan baru ini setelah berkarir di F1. Saya tak sabar mengendarai salah satu mobil sport tercepat di dunia," ujarnya.

Setelah menjalani debut F1 bersama Minardi pada musim 2002, Webber berpindah ke Jaguar di musim selanjutnya. Pada tahun 2005, ia pun hijrah ke Williams. Sejak membela Red Bull Racing pada tahun 2007, ia menjalani musim-musim terbaik dalam karirnya, yakni meraih sembilan kemenangan.

Keputusan Webber untuk pensiun dari F1 ini dikabarkan akibat beberapa insiden tak menyenangkan yang terjadi dalam beberapa musim terakhir, dan juga hubungan yang makin renggang dengan rekan setimnya, Sebastian Vettel.

Hingga kini Red Bull Racing belum mengumumkan siapa yang akan menggantikan Webber tahun depan. Meski begitu pebalap Lotus sekaligus juara dunia 2007, Kimi Raikkonen belakangan ini santer dikabarkan akan menjadi penggantinya.

0 komentar:

BANNER

http://Cash4Visits.com/ref.php?refId=273345

http://Kumpulblogger.com/signup.php?refid=338726








Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More