Sabtu, 15 Juni 2013

VESPA

VESPA LXV 3V BERNUANSA RETRO


Vespa dengan tampilan modern klasik terus mendapat tempat di hati penggemarnya di Indonesia. Meski dengan balutan body klasik, namun dalam produksi terkini Vespa sudah mengamit mesin modern yang irit bahan bakar dan ramah lingkungan. Tak heran jika pasar Vespa di Tanah Air terus berkembang setiap tahun.

Respon pasar inilah yang kemudian dijawab oleh PT Piaggio Indonesia selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) resmi dari skuter ikonik dunia, Vespa, terus memperkenalkan model-model baru di Indonesia.


Salah satu model yang siap diluncurkan Minggu besok (16/6) di Pekan Raya Jakarta (PRJ) adalah Vespa LXV 3V 1e, sebuah produk terbaru dalam paduan inovasi dan tampilan retro Vespa sebagai ikon gaya hidup masyarakat urban modern saat ini.


Di Vietnam, New Vespa LX 2013 hadir dalam dua varian, yaitu Vespa LX 150 3V dan LX 125 ie 3V. Di vietnam Vespa ini sudah dijual. Model Vespa LX sudah mendapatkan mesin baru, dengan menggunakan 3 valve (2 intake dan satu exhaust), sementara model-model sebelumnya mengamit dua katup.



Vespa LX 150 3V terbaru menghasilkan tenaga 11,66 hp dan torsi 11,2 Nm. Sedangkan Vespa LX 125 3V mampu mengeluarkan tenaga 9,65 hp dengan torsi 12,7 Nm. Kedua mesin Vespa tersebut menggunakan sistem bahan bakar injeksi 4-stroke 1-silinder. Vespa mengklaim, konsumsi bahan bakar turun menjadi 55 km/liter pada kecepatan 50 km/jam. Emisi CO2 turun tajam sebesar 30 persen. Sumber : otosia.com

0 komentar:

BANNER

http://Cash4Visits.com/ref.php?refId=273345

http://Kumpulblogger.com/signup.php?refid=338726








Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More